Gerakan Jum’at Berkah Bapas Surabaya, Bagikan Kebahagiaan Pada Semua Orang

Kabar Bassura. Pegawai Bapas Surabaya melakukan Gerakan Jumat Berkah dengan membagikaan makanan siap saji untuk sarapan kepada orang-orang di sekitar Bapas Surabaya, Jum’at (8/10).

Kepala Bapas Surabaya, Arif Rahman mengatakan bahwa gerakan ini berawal dari inisiatif pegawai melalui Gerakan 5000 Seminggu per Pegawai.  “Sifatnya sukarela, kami menyediakan kotak amal khusus gerakan ini, pegawai bisa memasukkan sendiri uang receh, uang kecil kembalian beli rokok, beli pentol berapa pun, kemudian dikalkulasi untuk dibelikan nasi bungkus setiap hari Jum’at’, papar Arif.

Mendapat respons sangat positif dari pegawai, guna meningkatkan manfaat dan menyebarkan gerakan ini maka kegiatan akan dilanjutkan pada Jum’at-jum’at selanjutnya, “Kami beri nama Gerakan lima ribu seminggu per pegawai (G5K PGW),”tambahnya.

Arif mengungkapkan bahwa hari ini, pegawai Bapas Surabaya telah membagikan 50 paket sarapan di 2-3 titik. Masing-masing titik  membagikan 10-20 paket yang dibutuhkan oleh para pencari nafkah di jalanan, kaum dhuafa dan mereka yang membutuhkan.

“Hari ini kami memulai gerakan ini dengan 50 paket, kami perbanyak pembagian di titik dekat dengan terminal Purabaya, kami ingin mengajak sebanyak mungkin orang terlibat dalam kegiatan ini,” katanya.

“Kita sering menyepelekan hal-hal kecil, padahal hal yang kecil itu bernilai, bahkan jika berakumulasi hal-hal itu menjadi besar. Seribu rupiah, dua ribu rupiah, lima ribu rupiah sering kita anggap tidak bernilai, namun jika kita bersama telah menjadi senyum bagi saudara-saudara kita di pagi ini, terimakasih teman-teman Bapas Surabaya, semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT,”tutupnya.

Leave a Comment

Your email is never published nor shared. Required fields are marked *